|
|

|
|
Visi dan Misi LPP Pesona Dirgantara
|

|
Visi
Kami
- Menjadi lembaga untuk pembentukan dan pengembangan
pengetahuan aviasi dengan dilandasi wawasan regional dan
internasional.
- Menjadi lembaga untuk pembentukan kepakaran dalam bidang
penerbangan sehingga bermanfaat bagi pembangunan dan perubahan
masyarakat.
- Menjadi pusat pembentukan dan pembinaan kepemimpinan dalam
bidang jasa bisnis penerbangan yang memiliki kepakaran dan
beretika.
- Menjadi pusat penelitian dan pengkajian terhadap
perkembangan baik di lingkungan sekitar dunia jasa bisnis
penerbangan maupun perubahan-perubahan yang terjadi dalam bisnis
itu sendiri.
- Menjadi pusat layanan dan konsultasi dalam bidang jasa
bisnis penerbangan dan industri terkait.
Misi
Kami
- Menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar yang bermutu,
terencana, tertib, disiplin, konsisten dan dialogis untuk
menyiapkan siswa menjadi staf ahli di bidang jasa bisnis
penerbangan.
- Mencetak figur awak kabin yang mempunyai kebanggaan dan
kepercayaan diri yang kuat dan tinggi dengan tetap memegang
teguh budaya-budaya Indonesia.
- Mencetak tenaga ahli penerbangan yang handal, profesional,
berwawasan luas, penuh inovasi serta selalu menjaga dan
meningkatkan layanan kepada pelanggan.
- Ikut serta memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia khususnya
dalam bidang jasa transportasi udara di tengah-tengah dinamika
perubahan regional.
- Mengusahakan terbentuknya dan membina pemimpin-pemimpin
dalam bidang jasa bisnis penerbangan yang memiliki kepekaan di
bidangnya, memiliki landasan etika yang kuat dan berwawasan
internasional.
|
|
|
|
|
|